Selamat Datang

Selamat datang di website resmi Madrasah Aliyah (MA) Alif Laam Miim Surabaya. MA Alif Laam Miim Surabaya berkomitmen untuk mewujudkan generasi Rabbani yang siap berkontribusi dalam membangun peradaban abad 21 dengan motto School of Al-Qur'an - School of Research - School of Science. Madrasah yang bernaung di bawah Yayasan Pondok Pesantren Alif Laam Miim Surabaya ini mendapatkan Nomor Statistik Madrasah (NSM) dari Kementrian Agama Republik Indonesia pada tahun 2021 dengan nomor 11235780024 dan NPSN 70027712.

BERITA MADRASAH

Temukan berita seputar Madrasah dan Ma'had Alif Laam Miim Surabaya di bawah ini!

November 11, 2024

 GALI POTENSI SISWA: MA ALIF LAAM MIIM ADAKAN TES ABM 2024

GALI POTENSI SISWA: MA ALIF LAAM MIIM ADAKAN TES ABM 2024

 


Pada hari Kamis, 07 Oktober 2024 siswa kelas 12 MA Alif Laam Miim Surabaya telah melaksanakan tes Asesmen Bakat Minat (ABM). Tes ABM sendiri merupakan sebuah tes yang mengukur kemampuan atau potensi umum siswa pada bidang-bidang khusus dan minat siswa berdasarkan ketertarikannya pada suatu jenis kegiatan atau pekerjaan tertentu. Dengan begitu, ABM diharapkan dapat membuat arah pengembangan lebih jelas dan terencana.

Aspek-aspek yang diukur dalam asesmen bakat terdiri atas verbal, kuantitatif, penalaran, figural, mekanikal, penggunaan bahasa, dan klerikal, serta dilengkapi dengan asesmen minat. Kegiatan Asesmen ini dilaksanakan pada pukul 07.30-10.00 secara serentak. Adapun simulasi pada sebelum tes ABM berlangsung pada tanggal 25 Oktober 2024. Hasil ABM diharapkan dapat memberikan gambaran kepada peserta didik pada bidang keahlian yang tepat sehingga menimbulkan motivasi dan kenyamanan dalam proses pembelajaran.

ABM juga bermanfaat untuk memprediksi kemampuan peserta didik jika diberikan kesempatan untuk melanjutkan belajar ke jenjang yang lebih tinggi atau pada situasi yang baru. Dengan ini Madrasah berharap agar setiap siswa dapat mengetahui mengenai potensi peserta didik pada bidang-bidang khusus berdasarkan aspek yang diukur dan kesesuaian dengan minatnya sehingga dapat mengetahui gambaran yang akan dilakukan setelah menempuh pendidikan di MA Alif Laam Miim Surabaya.

Penulis: Ridha Zubaidah


PPDB MA ALIF LAAM MIIM SURABAYA

Tahun Ajaran 2025-2026

 

🗓️ Gelombang 1 = 17 September 2024-31 Desember 2024

 

AYO SEGERA DAFTAR, KUOTA TERBATAS‼️

 

Link Pendaftaran : https://maaliflaammiimsby.cazh.id/ppdb/ma-alif-laam-miim-surabaya

 

📞  Open Admission

- Ustadzah Nadiya : 089636757323

- Ustadzah Wilda : 089512918273

.

Find us

Website: www.maaliflaammiim.sch.id

Facebook & Youtube: MA Alif Laam Miim

Instagram, Tiktok, & Twitter: @maaliflaammiim

 

MA ALIF LAAM MIIM SURABAYA

-School of Al-Qur'an -School of Research -School of Science

 

#maaliflaammiim

#ppkaliflaamiim

#madrasahkitab

#madrasahalquran

#madrasahpenelitian

#madrasahsains

#madrasahberprestasi

#madrasahterbaiksurabaya

#ppdb

November 04, 2024

JELAJAH ILMU: GOES TO CAMPUS EKSPLORASI FISIKA DI UNIVERSITAS NEGERI MALANG

JELAJAH ILMU: GOES TO CAMPUS EKSPLORASI FISIKA DI UNIVERSITAS NEGERI MALANG


Pada hari Sabtu, 02 November 2024 MA Alif Laam Miim Surabaya telah mengadakan GTC (Goes to Campus) di Universitas Negeri Malang. Kegiatan GTC ini merupakan program unggulan MA Alif Laam Miim Surabaya yang dilaksanakan setiap semester. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan tentang perguruan tinggi dan pengenalan kampus. Adapun kegiatan praktikum fisika yang dilakukan siswa yang dibimbing oleh dosen Universitas Negeri Malang secara langsung. Beberapa materi praktikum tersebut adalah Gerak Harmonis Sederhana – Pegas, Kisi Difraksi, Pemantulan Cahaya, Pembiasan Cahaya, dan Hukum Ohm. Alat-alat yang digunakan berupa lensa cekung, lensa cembung, set alat optik, cermin cekung, cermin cembung, cermin datar, lampu, dll.

Selain itu, dalam kegiatan tersebut para guru MA Alif Laam Miim Surabaya diberi kegiatan pelatihan guru yang diisi oleh Erni Yulianti, S.Pd. M.Pd., Ph.D dengan topik Teknologi Digital untuk Pendidikan Pesantren Unggul dan Maju, serta diisi juga oleh Prof. Dr. Endang Purwaningsih, M.Si dengan topik Merancang Pembelajaran yang Menarik dan Efektif di Era Digital. “Dengan perencanaan yang matang dan pemanfaatan teknologi yang tepat, kita dapat meciptakan pembelajaran yang menarik dan efektif. Mari bersama-sama menjadi guru yang inovatif di era digital.” Ujar Prof. Dr. Endang Purwaningsih, M.Si.

Setelah kegiatan GTC siswa juga diajak untuk kegiatan wisata religi berupa berkunjung ke masjid Chengho Pandaan dan ziaroh ke makam Kyai Abdul Hamid Pasuruan Jawa Timur. Dengan adanya kegiatan GTC tersebut diharapkan nantinya siswa dapat memiliki gambaran yang jelas untuk melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi dan meningkatkan kesiapan siswa dalam menghadapi dunia perkuliahan.

(Penulis: Ridha Zubaidah)



https://www.instagram.com/maaliflaammiim?igsh=MTk3d3RrdnFmZjYzdg==

 

"GOES TO CAMPUS"

Universitas Negeri Malang

 

PPDB MA ALIF LAAM MIIM SURABAYA

Tahun Ajaran 2025-2026

 

🗓️ Gelombang 1 = 17 September 2024-31 Desember 2024

 

AYO SEGERA DAFTAR, KUOTA TERBATAS‼️

 

Link Pendaftaran : https://maaliflaammiimsby.cazh.id/ppdb/ma-alif-laam-miim-surabaya

 

📞  Open Admission

- Ustadzah Nadiya : 089636757323

- Ustadzah Wilda : 089512918273

.

Find us

Website: www.maaliflaammiim.sch.id

Facebook & Youtube: MA Alif Laam Miim

Instagram, Tiktok, & Twitter: @maaliflaammiim

 

MA ALIF LAAM MIIM SURABAYA

-School of Al-Qur'an -School of Research -School of Science

 

#maaliflaammiim

#ppkaliflaamiim

#madrasahkitab

#madrasahalquran

#madrasahpenelitian

#madrasahsains

#madrasahberprestasi

#madrasahterbaiksurabaya

#ppdb




Oktober 28, 2024

MERAJUT UKHUWAH: FORUM SILATURAHMI MADRASAH DAN WALI SANTRI

MERAJUT UKHUWAH: FORUM SILATURAHMI MADRASAH DAN WALI SANTRI



Pada hari Minggu, 27 Oktober 2024 MA Alif Laam Miim Surabaya telah mengadakan kegiatan forum silaturahmi bersama wali santri. Kegiatan tersebut berisi acara parenting, pembentukan pengurus komite, dan pengambilan rapor STS semester ganjil. Ketiga acara ini dimulai dari pukul 07.30-12.00 WIB di masjid PPK Alif Laam Miim Surabaya. Adapun narasumber pada kegiatan parenting tersebut adalah Dr. KH. Helmi Muhammad, SE., MM.

“Syarat setiap orang mencari ilmu itu harus berakal, dari berakal itu ada kecerdasan atau dalam bahasa Arab dikenal dengan istilah Dzuka’un (cerdas), tetapi bukan hanya kecerdasan yang dimiliki pelajar melainkan spiritual dan emosional. Jadi, seharusnya seorang santri harus memadukan antara intelektual dan spiritualitas.” Ujar Gus Helmi dalam acara parenting. 

Selain itu dalam pemilihan ketua komite dilaksanakan dengan cara polling online. Setiap wali santri beserta guru-guru diarahkan untuk memilih kandidat yang akan dipilih.  Adapun yang terpilih sebagai ketua komite pada tahun ini adalah Eni Kuswati selaku Umi dari Ananda Najwa kelas XI. Setelah kegiatan pemilihan komite selesai para wali santri diarahkan untuk mengambil hasil rapor STS di kelas masing-masing didampingi oleh wali kelas.

Dalam kegiatan ini diharapkan meningkatkan tali silaturahmi antar wali santri beserta guru-guru serta dapat mengajak orang tua untuk bersama-sama memberikan pendidikan yang terbaik bagi anak serta mengoptimalkan proses tumbuh kembang anak.

(Penulis: Ridha Zubaidah)




https://www.instagram.com/maaliflaammiim?igsh=MTk3d3RrdnFmZjYzdg==

 

"FORUM SILATURAHMI & PARENTING WALI SANTRI MA ALIF LAAM MIIM SURABAYA"

 

PPDB MA ALIF LAAM MIIM SURABAYA

Tahun Ajaran 2025-2026

 

🗓️ Gelombang 1 = 17 September 2024-31 Desember 2024

 

AYO SEGERA DAFTAR, KUOTA TERBATAS‼️

 

Link Pendaftaran : https://maaliflaammiimsby.cazh.id/ppdb/ma-alif-laam-miim-surabaya

 

📞  Open Admission

- Ustadzah Nadiya : 089636757323

- Ustadzah Wilda : 089512918273

.

Find us

Website: www.maaliflaammiim.sch.id

Facebook & Youtube: MA Alif Laam Miim

Instagram, Tiktok, & Twitter: @maaliflaammiim

 

MA ALIF LAAM MIIM SURABAYA

-School of Al-Qur'an -School of Research -School of Science

 

#maaliflaammiim

#ppkaliflaamiim

#madrasahkitab

#madrasahalquran

#madrasahpenelitian

#madrasahsains

#madrasahberprestasi

#madrasahterbaiksurabaya


Jajaran Pimpinan

Ibu Nyai Hj. Ida Rohmah Susiani, MM

Pengasuh Pesantren

Prof. Dr. KH. M. Ridlwan Nasir, M.A

Pembina Yayasan

Prof. Dr. Ahmad Taufiq, S.Pd., M.Si

Pembina Madrasah

Hendra Susanto, M.Kes., Ph.D

Pembina Madrasah

Ahmad Fauzi, M.Pd

Pembina Madrasah

Yuliani, M.Pd

Pembina Madrasah

Ahmad Sarip Saputra, S.Pd., M.Ag

Kepala Madrasah

Lokasi dan Kontak

Madrasah Aliyah Alif Laam Miim Surabaya

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *